SATUDATA.co.id | Palopo – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palopo terus mengoptimalkan pengangkutan sampah melalui sistem Trans Depo, yang dilaksanakan di Jalan Memet, Kecamatan Wara Selatan, Selasa (13/1/2026).
Kegiatan pengangkutan sampah tersebut dilakukan sebagai bagian dari upaya menjaga kebersihan lingkungan dan memastikan kelancaran sistem pengelolaan persampahan di Kota Palopo. Pada kegiatan tersebut, sampah yang terkumpul di trans depo langsung diangkut, kemudian lokasi trans depo dibersihkan usai pengangkutan.
Sistem Trans Depo sendiri telah disebar di tiga zona kawasan di Kota Palopo, yakni:
- Zona 1 di Kecamatan Wara Utara
- Zona 2 di Kecamatan Wara Timur
- Zona 3 di Kecamatan Wara Selatan
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Palopo, Emil Nugraha, menjelaskan bahwa Trans Depo merupakan langkah strategis DLH untuk meningkatkan efektivitas pengelolaan sampah.
“Trans Depo ini bertujuan mempermudah proses pengumpulan, pengangkutan, dan pemindahan sampah dari sumbernya menuju tempat pengolahan akhir,” ujar Emil.
Emil menambahkan, pembagian zona diharapkan dapat memudahkan mobil kelurahan untuk mengangkut sampah ke trans depo terdekat. Dengan demikian, pengelolaan sampah menjadi lebih efektif, tertata, dan berkelanjutan.
“Bersama kita wujudkan lingkungan yang bersih dan nyaman,” pungkasnya.















